Perjuangan timnas Indonesia masih berlanjut, setelah pada Cabor sebelumnya yang menampilkan timnas Indonesia yang berhasil meraih medali emas setelah mengalahkan Filipina di Final dengan Skor 3-2 dengan kemenangan yang cukup dramatis karena berhasil membalikkan keadaan di game keempat dan kelima setelah berhasil mendapatkan poin di pertandingan pertama dan kalah pada pertandingan kedua dan ketiga.
Pada pertandingan Mobile Legends Bang Bang Men SEA Games kembali diuji untuk menampilkan penampilan terbaik mereka setelah pada fase babak penyisihan grup pada pertandingan pertama dan kedua mereka harus berhadapan dengan timnas tuan rumah Kamboja di Naba Theater pada Jumat 12 Mei 2023.
Adapun gelaran tersebut akan dimulai pada pukul 13.00 GMT+7, dan akan dilanjutkan pertandingan kedua melawan Myanmar pada pukul 17.00 GMT+7. Yang pada fase babak penyisihan grup ini akan memainkan pertandingan Best of one (BO1) dan dua tim teratas yang dapat melanjutkan perjuangan mereka ke babak Semi Final.
Kesempatan timnas Indonesia di SEA Games Cabor MLBB Men ini cukup meyakinkan karena mereka diwakili oleh pemain terbaik dari Indonesia di ranah esports Mobile Legend tanah air dan kesempatan Indonesia di cabor MLBB Men ini terbilang cukup besar.
Namun tim dari negara lain pun tidak bisa diremehkan, karena pada SEA Games 2021, timnas Indonesia harus menelan kekalahan oleh Filipina pada babak Grand Final. Selain Filipina, tim dari Malaysia, Singapura dan Kamboja pun menjadi sorotan dan berpotensi untuk bisa memberikan perlawanan yang cukup sengit bagi timnas Indonesia.
Untuk kalian yang penasaran dengan jadwal dari Cabor Men MLBB SEA Games 2023 kali ini dan mendukungnya dengan penuh kalian bisa lihat jadwal lengkapnya dibawah ini :
Jumat, 12 Mei 2023
- Filipina vs Laos – 11.00 GMT+7
- Vietnam vs Timur Leste – 12.00 GMT+7
- Indonesia vs Kamboja – 13.00 GMT+7
- Myanmar vs Singapura – 14.00 GMT+7
- Malaysia vs Filipina – 15.00 GMT+7
- Laos vs Vietnam – 16.00 GMT+7
- Myanmar vs Indonesia – 17.00 GMT+7
- Kamboja vs Singapura – 18.00 GMT+7
- Timur Leste vs Malaysia – 19.00 GMT+7
- Filipina vs Vietnam – 20.00 GMT+7
Sabtu, 13 Mei 2023
- Kamboja vs Myanmar – 10.30 GMT+7
- Vietnam vs Malaysia – 11.30 GMT+7
- Laos vs Timur Leste – 12.30 GMT+7
- Singapura vs Indonesia – 13.30 GMT+7
- Timor Leste vs Filipina – 14.30 GMT+7
- Malaysia vs Laos – 15.30 GMT+7
Semi final
- Pemenang Grup A vs Runner up Grup B – 16.30 GMT+7
- Pemenang Grup B vs Runner up Grup A – 18.30 GMT+7
Final MLBB SEA Games 2023
Minggu, 14 Mei 2023
- Tim Kalah Semi Final 1 vs Tim Kalah Semi Final 2 – 13.00 GMT+7
- Pemenang Semi Final vs Pemenang Semi Final 2 – 15.30 GMT+7
Semoga dengan penampilan yang memuaskan sesuai dengan harapan yang terjadi pada cabor Women MLBB Indonesia bisa meraih hasil yang didambakan yaitu mengawinkan peraihan medali emas untuk Cabor MLBB kali ini.